Semarang, 11 Oktober 2024 – Dalam rangka Praktikum Pengalaman Profesi
(PPP), mahasiswa program studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam melaksanakan
kegiatan bimbingan konseling kelompok diSabilurrasyad Islamic Boarding School.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan emosional dan sosial kepada
santri, serta meningkatkan keterampilan konseling mahasiswa sesuai bidang
profesinya sebagai konselor maupun guru BK.
Kegiatan bimbingan konseling kelompok ini diadakan selama mahasiswa melakukan
praktikum pengalaman profesi disabilurrasyad, terutama dalam ruang lingkup pondok
pesantren, 6 orang mahasiswa yang setiap individunya mempunyai tanggung jawab
terhadap client ataupun kelompok yang dibimbing, setiap kelompok terdiri dari 5
sampai 6 orang anak, konseling kelompok dilakukan 3 kali pertemuan.
Melalui pendekatan interaktif, para mahasiswa PPP memfasilitasi diskusi yang
memungkinkan santri untuk berbagi pengalaman dan strategi dalam menghadapi
tekanan akademik dan sosial, kemudian mahasiswa PPP juga memfasilitasi untuk
bermain games kepada santri agar dalam kegiatan konseling kelompok mempunyai
suasana yang menyenangkan dan nyaman tanpa adanya tekanan.
“Bimbingan konseling kelompok ini sangat bermanfaat bagi kami. Kami dapat saling
berbagi cerita dan curhat serta mendengarkan pengalaman satu sama lain,” ujar salah
satu santri, Aisyah. “Saya merasa lebih lega ketikan bercerita tentang apa yang saya
rasakan.”
Kegiatan ini didukung oleh pihak pondok pesatren dan dibimbing langsung oleh guru
BK yang ada disana, kemudian konseling kelompok ini juga melibatkan atau
berkolaborasi langsung dengan walikamar santri yang melakukan konseling kelompok
diSabilurrasyad dengan tujuan untuk mengkonfirmasi tentang permasalahan yang ada
diruang lingkup kamar santri.
Praktikum ini tidak hanya memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa, tetapi
juga membangun suasana yang lebih mendukung di kalangan santri. Diharapkan,
kegiatan serupa dapat dilanjutkan di masa mendatang untuk terus meningkatkan
kesejahteraan mental dan emosional di lingkungan sekolah.
Dengan kegiatan ini, diharapkan santri dapat lebih siap menghadapi tantangan di masa
depan dengan mental yang lebih kuat dan kemampuan sosial yang lebih baik.